Find Us On Social Media :

Wajahnya mulai Berjerawat hingga Rambutnya Rontok Akibat Stres Suami Divonis Kanker Stadium 2, Tasya Kamila Curhat: Badan Aku Ngerasain Segala Macam Emosi!

By Andriana Oky, Jumat, 14 Mei 2021 | 11:03 WIB

Tasya Kamila

GridPop.ID - Bak mendapat sambaran petir di siang bolong, Tasya Kamila mengetahui sang suami divonis menderita penyakit kanker limfoma hodgkin stadium 2.

Tak menyangka sang suami divonis menderita kanker, Tasya Kamila kini mengaku stres.

Bahkan stres yang dialami oleh Tasya Kamila ini sampai mempengaruhi tubuhnya.

Melansir TribunSolo.com, ibu satu anak ini mengaku mengalami kerontokan rambut sampai ia harus mendatangi dokter untuk menjalani pengobatan.

Baca Juga: Diidap Suami Tasya Kamila Beberapa Bulan Terakhir, Berikut Ini Sederet Makanan yang Bisa Memicu Kaker Getah Bening

"Badan aku ngerasain stres dan segala macam emosi. Rambut aku rontok sampai tipis banget."

"Aku juga sampai harus ke dokter benarin rambut," ujar Tasya Kamila.

Selain rambut rontok, stres yang dialaminya juga membuat jerawat mulai bermunculan di wajah mulusnya.

"Ada mulai jerawatan juga dikit, terus nggak mood diet," ujar Tasya Kamila.

Meski demikian, Tasya Kamila berusaha keras untuk tabah.

Baca Juga: Biodata Artis Tasya Kamila, Artis Cilik yang Memulai Debut Karier Sejak Masih Duduk di Bangku Taman Kanak-kanak, Kini Tengah Hadapi Cobaan Berat Lantaran sang Suami Idap Kanker!

Enggan larut dalam kesedihan, tasya mulai ikhlas menerima dan bangkit dari kesedihannya.

"Aku nggak mau berlarut. Sedih sih ada, ya siapa yang nggak sedih suaminya sakit. Ya kami kan Insya Allah masih muda. Walau pun hidup Allah yang tentuin."

Tak hanya dirinya, Tasya Kamila menuturkan jika ibunya dan sang mertua juga stres yang berpengaruh pada tubuh mereka.

"Kalau orang tua tuh, justru mereka yang penuh emosional," kata Tasya seperti yang dikutip dari Grid.ID.

"Pasti lah, namanya orang tua pasti sedih banget lihat anaknya sakit," lanjutnya.

Ibu kandung Tasya, Isverina, sendiri tak kuasa menahan tangis saat tahu menantunya divonis kanker.

Baca Juga: Merasa Geram, Ibu Muda Ini Beri Peringatan Keras Terhadap Warganet yang Komentari Fisik Anak Semata Wayangnya: Tolong Jaga Jari-jarinya

"Mama kan waktu itu ikut ngantar ke rumah sakit, tapi nunggu di mobil. Begitu tahu ada massa yang kemungkinan tumor langsung nangis," lanjut Tasya.

Ibu kandung Randi, Rahmah, bahkan sampai mengalami penurunan berat badan yang cukup drastis.

"Orang tuanya Randi juga. Mamanya langsung turun 5 kilogram dalam sebulan karena kepikiran," papar Tasya.

GridPop.ID (*)