Find Us On Social Media :

Rasa Gurihnya Sampai Bikin Ussy Sulistiawaty Ketagihan, Simak Deretan Cara Olah Mi Instan Biar Lebih Sehat dan Aman

By Andriana Oky, Minggu, 16 Mei 2021 | 17:32 WIB

Sering jadi kambing hitam sumber penyakit, ternyata beginilah cara konsumsi mi instan agar lebih sehat

GridPop.ID - Sudah menjadi rasia umum jika mi instan menjadi makanan favorit dari hampir setiap orang di belahan bumi ini.

Mi instan menjadi makanan favorit lantaran rasa dan harganya yang relatif murah.

Artis cantik Ussy Sulistiawaty juga menuturkan jika dirinya gemar mengonsumsi mi instan.

Bahkan menu ini menjadi salah satu favoritnya.

Baca Juga: Kelewat Sultan, Gadis Ini Iseng Masak Mi Instan Telur Pakai Toping Emas 24 Karat, Terungkap Begini Rasa Mewahnya yang Tak Terduga

“Aku tuh penggemar mi, aku nggak bisa nggak makan mi. Pas aku mengatur pola makan, mi-nya aku kurangin, sedikit aja, yang penting tuh ada rasa di tenggorokan aku makan mi,” jelas Ussy seperti yang dikutip dari Grid.ID.

Meski begitu mi instan juga dikenal sebagai salah satu makanan yang kuranng bagus untuk kesehatan tubuh.

Merujuk artikel terbitan Kompas.com, diungkapkan mi instan mengandung sodium dan MSG yang tinggi.