Find Us On Social Media :

Kini Duduki Istana Kepresidenan Bogor, Intip Pesona Asri nan Antik Rumah Pribadi Presiden Jokowi dan Iriana di Solo, Jawa Tengah

By Sintia N, Minggu, 30 Mei 2021 | 19:22 WIB

Potret Jokowi dan Iriana

Terlepas dari jabatannya sebagai orang nomor satu di Indonesia, Jokowi dikenal sebagai orang yang sederhana dan bersahaja.

Bersama sang istri, Iriana Joko Widodo, ia menapaki kehidupan di kota Solo, Jawa Tengah.

Tak heran jika ayah Kaesang Pangarep dan Gibran Rakabuming Raka itu memiliki hunian pribadi di kota Batik itu.

Lantas bagaimana potret kediaman orang nomor satu di Indonesia tersebut?

Baca Juga: Cegah Penyakit, Ini 7 Makanan Enak untuk Jaga Kesehatan Rahim, Mulai dari Fiber hingga Biji-bijian

Dilansir melalui Grid.ID, kediaman pribadi milik Presiden ke-7 ini berada di Jalan Kutai Utara, Sumber Solo, Jawa Tengah.

Selain terkesan nyaman, rumah Jokowi juga telihat antik dan asri.

Di salah satu sudut rumahnya ini terdapat sebuah rak kayu antik yang juga berfungsi sebagai rak buku.

Ratusan buku dengan judul berbeda tampak terlihat dari pintu kaca lemari ini.