Find Us On Social Media :

Pantas 5 Tahun Bertahan Meski Disebut Sudah Tak Ada Lagi Cinta, Sosok Ini Ungkap Satu Hal yang Buat Raffi dan Nagita Betah Sehidup Semati Jadi Suami Istri: Siklusnya Sudah Berganti

By Luvy Octaviani, Jumat, 4 Juni 2021 | 12:02 WIB

Keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

"Cinta yang dulu sudah tidak ada lagi. Cinta yang dulu sudah lama hilang. Tidak ada lagi rasa berbunga-bunga, tidak ada lagi rasa kasmaran. Tidak ada lagi rasa berdebar-debar saat berjumpa. Dan itu semua sudah selesai hilang sudah. Habis sudah karena siklusnya sudah berganti,” imbuhnya.

Bukan tanpa alasan hingga Denny Darko sampai berpendapat demikian.

Ia menganggap Raffi dan Gigi telah semakin dewasa hingga tak mungkin bermesraan layaknya muda-mudi seperti dulu.

“Mereka berdua sudah dewasa menghadapi hidup dan percintaan. Apakah mereka masih menyayangi? Ya. Apakah mereka saling mencintai? Tentu saja. Mereka masih saling mencintai dan menyayangi tapi caranya yang berbeda,” tegasnya.

Jika kartu Tarot pertama punya makna yang cukup mencengangkan, maka kartu berikutnya yakni Eight of Swords (8 Pedang) bisa menjadi obat bagi pasangan ini.

Baca Juga: Baru Juga 6 Hari Lepas Status Duda, Ipar Citra Monica Justru Blak-blakan Minta Ifan Seventeen Nikah Lagi Gegara Hal Ini

Meski terhalang banyak perbedaan, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina nyatanya disebut Denny Darko sebagai pasangan yang saling melengkapi hingga mereka mampu bertahan hingga tahun ke-5.

Kartu berikutnya adalah kartu yang unik sekali karena kartu eight of swords ini menunjukkan bahwa Raffi dan Gigi adalah pasangan yang bisa saling melengkapi dalam arti yang positif.

"Mereka bisa melihat suatu kekurangan dengan mengubahnya menjadi kelebihan. Jika masalah ini jatuh ke pasangan lain, mungkin akan jadi bubar,” kata Denny Darko menunjukkan kartu Tarot kedua.

Soal gosip jika Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mempertahankan pernikahan mereka demi mempertahankan kerajaan bisnis, Denny Darko justru menangkap sinyal lain.

"Ada satu hal yang mengikat mereka bukanlah cinta dan bukanlah harta, tetapi Rafathar. Cinta memang masih ada, tapi cinta mereka kepada Rafathar lebih besar lagi," pungkas Denny Darko. GridPop.ID (*)