Find Us On Social Media :

Anaknya Jadi Taruna Terbaik, Juru Parkir Ini Terkejut hingga Haru Tiada Tara Saat KSAL Beri Penghargaan Adhi Makayasa pada Putra Kandungnya

By Lina Sofia, Sabtu, 26 Juni 2021 | 09:01 WIB

Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono menganugerahi gelar Adhi Makayasa kepada lulusan terbaik Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan ke-66 tahun 2021 asal Papua, Sermatutar (P) Always Giving Hamonangan Tiris

Sebagai orang tua, Alex hanya ingin anak-anaknya sekolah di tempat terbaik. Ia bersyukur keinginan itu terwujud.

Baca Juga: Telah Dinyatakan Tenggelam, Mbak You Ungkap Petunjuk dari Mata Batinnya Seolah Bisa Jadi Angin Segar Terkait Kondisi KRI Nanggala-402: Masih Ada Aktivitas!

Kelima anaknya mengenyam pendidikan di SMAN 5 Jayapura, salah satu sekolah unggulan di kota itu.

Dengan capaian yang ditorehkan Always Giving Hamonangan Tiris, Alex yang berasal dari Kabupaten Sarmi berharap hal tersebut bisa menjadi contoh untuk anak Papua lainnya.

"Ini perhatian negara terhadap Papua, tinggal bagaimana kita menyiapkan putra-putri Papua untuk merespons perhatian negara," kata Alex.

Dilansir dari Tribunnews Gelar Adhi Makayasa merupakan penghargaan kepada lulusan terbaik dari setiap matra TNI dan Kepolisian. 

Penerima penghargaan tersebut adalah mereka yang secara seimbang mampu menunjukkan prestasi terbaik di tiga aspek yakni akademis, jasmani, dan kepribadian.

GridPop.ID (*)