Find Us On Social Media :

Rela Tak Pernah Pulang ke Cilacap Sejak Awal Pandemi Covid-19, Liza Putri Noviana Nakes Gugur di RSDC Wisma Atlet Usai Berjuang Melawan Corona

By Veronica S, Sabtu, 26 Juni 2021 | 14:02 WIB

Kabar duka, Liza Putri Noviana menjadi nakes RSDC Wisma Atlet pertama yang meninggal dunia akibat COVID-19.

GridPop.ID - Banyak duka menyelimuti warga Indonesia selama pandemi Covid-19 melanda.Belakangan ini, kasus positif Covid-19 di berbagai daerah di Indonesia meningkat tajam.Ruangan ICU di rumah sakit penuh, pasien positif Covid-19 terus berdatangan, hingga korban jiwa terhitung banyak.Bukan hanya pasien Covid-19 saja yang meninggal dunia, kemarin seorang tenaga kesehatan (nakes) Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Jakarta, Liza Putri Noviana tutup usia karena terinfeksi virus corona.

Baca Juga: Bikin Banyak Orang Bernapas Lega, Kini Kemenkes Hapus Syarat KTP Domisili Hingga Kebut 1 Juta Dosis Vaksin per Hari!Kini jasa Liza Putri Noviana dikenang keluarga dan sejawat tatkala sang nakes tak pernah pulang ke Cilacap sejak awal pandemi Covid-19 terjadi.Diberitakan Kompas.com, Liza dimakamkan di Desa Gandrungmanis, Kecamatan Gandrungmangu, Cilacap, Jawa Tengah, Jumat (25/6/2021) pagi.Pemakaman dihadiri Wakil Bupati Cilacap, Syamsul Aulia Rahman dan Komandan Kodim 0703/ Cilacap Letkol Inf Andi Afandi sekaligus melepas jenazah mewakili Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cilacap.