Find Us On Social Media :

Nyesel kalau Nggak Tahu, Oles Baking Soda Pada Blender yang Sudah Kuning Selama 15 Menit, Hasilnya Bikin Syok!

By Andriana Oky, Senin, 5 Juli 2021 | 05:01 WIB

Oles Baking Soda Pada Blender yang Sudah Kuning Selama 15 Menit, Hasilnya Bisa Bikin Syok!

GridPop.ID - Bakin soda atau soda kue merupakan senyawa kimia yang digunakan sebagai pengembang pada adonan kue atau roti.

Namun, kegunaan baking soda tak hanya sebatas itu saja.

Di luar fungsi utamanya sebagai bahan pengembar roti dan kue, baking soda juga efektif dijadikan sebagai bahan pembersih serbaguna.

Salah satunya adalah membersihkan blender dari noda bekas bumbu dapur seperti kunyit.

Baca Juga: Sering Salah Kaprah, Sabun Cuci Piring Ternyata Tidak Boleh Dipakai untuk Membersihkan 4 Hal Ini, Ganti Sekarang dengan Baking Soda!

Caranya terbilang mudah.

Dilansir dari Nakita.ID, berikut cara pemanfaatan baking soda untuk membersihkan blender.

1. Campurkan soda kue dengan air dengan perbandingan 1:1.

2. Aduk rata hingga membentuk adonan sepertu pasta.

3. Oleskan pasta tersebut ke dalam blender.

4. Diamkan pasta sampai mengering selama 15 menit.

Baca Juga: Katakan Selamat Tinggal Pada Bau Badan! Rutin Oleskan Tepung Jagung dan Baking Soda di Ketiak, Ternyata Bisa Atasi Rasa Tak Percaya Diri karena Aroma Tubuh Tak Sedap

5. Gosok blender, lalu tuang air hangat secukupnya.

6. Jika sudah, cuci lalu bilas blender seperti biasa.

Hasilnya blender terlihat bersih sama seperti baru kembali.

Selain membersihkan, baking soda juga mampu menghilangkan bau tak sedap.

Diberitakan Kompas.com, diungkpakan baking soda mampu mengusir bau tak sedap pada pakaian yang disebabkan oleh bakteri.

Baca Juga: Ajaib! Hanya Dengan Menambahkan Baking Soda ke Mesin Cuci, Pakaian Akan Mengalami Hal yang Tak Diduga Ini

Caranya, kamu tinggal menambahkan setengah cangkir baking soda ke dalam air rendaman pakaian.

Setelah itu, diamkan pakaian yang direndam selama beberapa waktu, sampai bau tidak tercium lagi pada pakaian.

GridPop.ID (*)