GridPop.id- Beragam kisah terjadi dalam kehidupan manusia.
Berbagai persoalan dan masalah melanda setiap yang bernyawa.
Ada cerita suka, ada pula berita duka.
Bahkan ada orang yang merasakan hidup seperti Tarzan atau Mowgli.
Padahal dalam dunia fiksi, dua nama terakhir digambarkan sebagai sosok yang dibesarkan oleh kera di hutan sejak mereka masih kecil.
Sedangkan di dunia nyata ternyata ada sosok bernama Marina Chapman.
Maria Chapman hidup dengan kera dan tumbuh besar di bawah pengasuhan sekawanan kera.
Kemudian ia diselamatkan oleh sekelompok pemburu, yang kemudian menjualnya sebagai seorang budak di sebuah rumah bordil.
Menurut Marina Chapman, dia diculik saat masih balita.
Kemudian para penculiknya membuang dirinya ke dalam hutan di Kolombia dan dibiarkan agar mati.