GridPop.ID - Indonesia adalah negara kepulauan yang dikenal memiliki keanekaragaman budaya dan suku bangsa.
Masih banyak suku-suku di pedalaman Indonesia yang hidup secara tradisional dan belum terkontaminasi kehidupan modern.
Salah satunya adalah suku Baduy yang kerap kali menuai sorotan karena gaya hidupnya yang menarik mata.
Baca Juga: Nyaris Jadi Santapan Ular Piton, Pria Asal Sumsel Selamat Berkat Aksi Heroik Ini
Baru-baru ini suku Baduy sempat ramai diperbincangkan publik lantaran sebuah video pembakaran 4 unit motor yang viral di media sosial.
Melansir Kompas.com, aksi pembakaran motor dalam video viral itu ternyata terjadi pada Jumat (2/7/2021) lalu.
Menurut pegiat budaya Baduy, Uday Suhada, tindakan tersebut sengaja dilakukan sebagai sanksi pada masyarakat Baduy yang melanggar aturan dengan memakai barang-barang modern.
Dijelaskan Uday, warga Baduy memang selama ini dilarang memiliki barang-barang modern dengan alasan demi menjaga budayanya.