Find Us On Social Media :

Biodata Artis Zaskia Gotik, Sang Empu Goyangan Itik yang Kini Hidup Enak Usai Dinikahi Pengusaha Tajir

By Arif B, Senin, 5 Juli 2021 | 17:32 WIB

Zaskia Gotik

GridPop.ID - Siapa sih sekarang yang tidak kenal dengan Zaskia Gotik.

Berkat goyang itik, perempuan 31 tahun ini sukses dikenal masyarakat hingga berhasil pikat pengusaha tajir yang kini jadi suaminya.

Berikut biodata artis Zaskia Gotik, mulai dari perjalanan karir hingga kehidupan pribadi sang empu goyang itik.

Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Zaskia Gotik Mendadak Sebut Tak Ada Keluarga Tanpa Masalah hingga Singgung Soal Hikmah Sampai Buat Netizen Ramai Beri Semangat

Biodata Artis

Nama lengkap: Surkianih

Nama panggilan: Zaskia Gotik, Zaskia Shinta

Tempat, tanggal lahir: Bekasi, 27 April 1990

Pekerjaan: Penyanyi

Genre: Dangdut

Tahun aktif: 2011-sekarang

Pasangan: Sirajuddin Mahmud Sabang (k. 2020)

Anak: Arsila Bungalia Sirkani

Melansir dari Kompas.com, sebelum menjadi pedangdut kondang seperti sekarang, Zaskia Gotik mengikuti berbagai lomba bernyanyi dan menjadi penyanyi dari satu kafe ke kafe lainnya.

Baca Juga: Biodata Artis Iko Uwais, Mantan Supir Truk yang Sukses Rajai Dunia HIburan Hollywood

Hingga pada 2011, Zaskia Gotik digandeng oleh label Nagaswara untuk merilis sebuah singel berjudul 'Satu Jam'.

Dari sinilah kariernya di dunia hiburan sebagai penyanyi dangdut mulai terbuka lebar.

Kehidupan pribadi

Melansir dari Grid.ID, Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud menikah pada 22 April 2020.

Rumah tangga Zaskia dan Sirajuddin tampak bahagia dan jauh dari gosip miring.

Bagaimana tidak, Sirajuddin sendiri bukanlah sosok sembarangan.

Sirajuddin adalah pengusaha tajir yang nyaris jadi pejabat daerah dengan kekayaan tembus Rp 34 miliar.

Suami Zaskia Gotik pernah mencalonkan diri menjadi Wakil Walikota Balikpapan pada tahun 2015.

Saat itu, Sirajuddin mencatatkan harta kekayaannya yang tidak main-main banyaknya.

Baca Juga: Biodata Artis Jane Shalimar, Selebriti Mantan Cucu Menantu Ir Soekarno yang Tutup Usia Usai Terpapar Covid-19

GridPop.ID (*)