GridPop.ID - Siapa yang tidak panik jika tiba-tiba ada pihak bank yang datang ke rumah.
Tak terkecuali pria asal Provinsi Sohag, Mesir.
Awalnya dikira mau nagih hutang, pria ini langsung jatuh pingsan setelah pihak bank malah memberinya segepok uang Rp 17 miliar.
Dilansir GridPop.ID dari Gulf Times, kejadian ini terjadi pada 27 Juni lalu di Provinsi Sohag, Mesir.
Pria yang sedang berduka setelah ayahnya meninggal itu terkejut ketika ada pihak bank mendatangi rumahnya.
Awalnya ia mengira jika sang ayah memiliki hutang.
Namun alangkah terkejutnya dia jika ternyata ayahnya meninggalkan harta warisan yang sangat banyak.
Tak tanggung-tanggung, jumlah harta warisan yang ditinggalkan mencapai Rp 17 miliar lho.
Sontak saja sang pria langsung tidak bisa berkata apa-apa.
Bagaimana tidak, yang ia tahu ayahnya hanyalah seorang pengemis.
Setiap pulang dari mengemis pun diakui sang pria, ayahnya selalu mengeluh akan kemiskinannya.
“Ada yang mengetuk pintu saya dan bertanya tentang ayah saya. Saya katakan, dia meninggal sebulan yang lalu.” katanya.
“Jadi pihak bank menyerahkan saya surat. Pada awalnya, saya berpikir bahwa ayah saya pasti mengambil pinjaman.” lanjutnya.
“Namun, kami tidak percaya ketika kami membuka surat itu. Ayah saya punya uang senilai 1,2 juta USD (Rp17,4 miliar).” beber sang pria.
Ternyata oh ternyata, selama 30 tahun terakhir ayahnya telah berkeliling ke seluruh negara-negara Teluk.
Hal seperti ini sebenarnya tidak mengherankan, sebab pada 2018 kepolisian setempat juga sempat membongkar praktik pengemis ilegal.
GridPop.ID (*)