3. Tulis dan lepaskan
Cobalah untuk meluapkan pikiran Anda yang rumit ke dalam sebuah tulisan.
Apa yang membuat Anda stres, marah, sedih, atau apapun itu, segera tuliskanlah.
Meluapkan perasaan dengan menulis dapat mengaktifkan bagian di otak kita yang membuat kita jauh lebih tenang.
Selanjutnya, tulis hal-hal positif yang kita miliki yang bisa membuat kita bersyukur.
Siapa sangka, aktivitas itu ternyata bisa mengeluarkan hormon bahagia pada tubuh kita.
4. Lakukan Hobi
Untuk meminimalisir atau menghilangkan stres, kita bisa memainkan game atau melakukan kegiatan seni yang memerlukan fokus atau konsentrasi.
Kegiatan itu dilakukan agar pikiran kita bisa teralihkan pada kegiatan yang lain sehingga bisa menghilangkan stres Anda.
Jadi, cobalah untuk bermain game seperti teka-teki silang di ponsel Anda atau dengarkan lagu favorit dan jangan lupa bersenandunglah.