4. Harga puluhan miliarHarga jual rumah mewah ini pun tak tanggung-tanggung yakni berkisar di angkat Rp 27-30 miliar.5. Interior dan Fasilitas
Berbeda dengan bagian luarnya yang biasa, bagian dalam rumah ini justru tampak begitu mewah dan memesona.
Nuansa keemasan yang dihiasi lampu kristal dan tangga naik yang meliuk panjang semakin menguatkan kesan mewah pada rumah ini.
"Rumah ini memiliki 10 kamar tidur. 8 kamar tidur biasa, dan 2 kamar tidur pekerja (mungkin ukuran nya lebih kecil). 3 kamar di lt 1, 7 kamar di lt 2. Juga 8 kamar mandi. Gausah rebut2an kalo mau mandi nih mantap."
Tak cukup sampai disitu saja, rumah ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas pribadi yang bikin melongo."Selain banyak kamar dan kamar mandi, rumah ini memiliki fasilitas lainnya, yaitu kolam renang yang sangat mewah ini.Tak lupa lapang badminton dan garasi yang muat banyak mobil, kalo dipake parkir motor bit bisa 30 motor kali ya."
"Lantai rumah ini full granit, bukan ubin2 putih yg harga nya 38rebu semeter persegi ya," tulisnya.