Sayang, di hari tuanya, nasib Mat Solar justru begitu miris lantaran mengalami berbagai kemalangan.
Mat Solar dikabarkan terserang penyakit stroke di otak kanannya sejak 2015 lalu.
Akibat penyakitnya itu, tubuh Mat Solar yang gempal mendadak berubah jadi kurus dan lemah.
Ia pun mengalami kesulitan saat bergerak sampai-sampai ia tak bisa beranjak dari kursi rodanya.
Tak cuma itu saja, melansir Tribunnewsmaker, Mat Solar juga sempat dikabarkan menjadi korban penipuan pada 2020 silam.
Tak tanggung-tanggung, Mat Solar harus menelan kerugian hingga Rp 3,3 miliar.
Penipuan yang dialami oleh Mat Solar ini bermula ketika terjadi transaksi jual beli tanah.
Kasusnya telah masuk ke ranah peradilan, bahkan terlapor atas nama Muhammad Idris pun sudah di penjara.
GridPop.ID (*)