Find Us On Social Media :

Nyesel Baru Tahu, Mulai Sekarang Jangan Biarkan Tutup Kloset Terbuka Saat Menyiramnya Karena Bisa Picu Penyakit Mengerikan Ini, Ahli Sudah Beri Peringatan!

By Lina Sofia, Sabtu, 7 Agustus 2021 | 14:41 WIB

Tidak menutup kloset saat menyiram bisa menyebabkan penyebaran bakteri.

Perlu diketahui bahwa saat Anda menekan tombol flush, maka kloset tidak hanya menarik kotoran ke saluran pembuangan.

Tetapi, kloset juga melepaskan 'toilet plume' ke udara selama pembilasan.

'Toilet plume' merupakan partikel yang ada di dalam kloset yang terdapat mikroba dan bakteri mikroskopis di dalamnya.

Baca Juga: Baru Saja Bercinta Dengan Kekasih, Tubuh Gadis Ini Tetiba Membusuk hingga Akhirnya Meninggal Dunia, Terungkap Hal Mengejutkan Ini Pemicunya

Salah satu mikroba atau bakterinya, yaitu E.coli.

Apalagi, kalau ada anggota keluarga yang muntah atau fesesnya mengandung patogen yang tinggi.

Hal ini bisa membuat mikroba seperti salmonella, shigella, hingga norovirus jadi menyebar di dalam kamar mandi.

Ketika mikroba ini tersebar, maka bisa menyebabkan penyakit menular seperti batuk dan influenza.

Dan perlu diketahui, bakteri ini bisa bertahan selama berjam-jam hingga berbulan-bulan, lho.

Baca Juga: Dulu Hidup Miskin di Gubuk Reyot, Penyanyi Ini Kini Punya Hunian Mewah, Kasur King Size hingga Kloset Mirip Singgasana Jadi Sorotan!