"Saya beneran penasaran, apa dosa Ayu Ting Ting sampai harus di blacklist?" ujar Denny Darko.
Denny Darko pun kemudian mengacak kartu yang ia pegang dengan harapan dapat menjawab rasa penasarannya.
"Semoga dengan kartu ini kita akan segera tahu dan masuk akal kenapa harus di-blacklist," ujarnya.
Muncul kartu 'Queen of Sword' yang kemudian membuat Denny Darko membeberkan awal mula kejadian pahit yang menimpa Ayu Ting Ting.
Nama Kartika Damayanti turut disebut lantaran diduga menghina Ayu Ting Ting hingga Bilqis Khumaira Razak.
"Kartika Damayanti ini merundungnya saya rasa keterlaluan, ngatain Bilqis (anak Ayu), yang saya pikir juga ini gak manusiawi," ujarnya.
Jika memang kalimat pedas benar terlontar dari Kartika Damayanti, maka Denny Darko justru menyalahkan ayah Rozak yang sampai rela mendatangi rumah Kartika Damayanti.
"Nah saya melihat ini dipicu oleh kedatangan Ayah Rozak ke Bandung Bondowoso, saat ia melabrak keluarga (Kartika Damayanti)," ujarnya.