Anaknya Sukses Sabet Medali Emas di Olimpiade Tokyo 2020, Ayah Atlet Quan Hongchan Justru Tolak Berbagai Macam Hadiah yang Datang, Apa Alasannya?

By Ekawati Tyas, Minggu, 15 Agustus 2021 | 13:02 WIB
Quan Hongchan, atlet muda China yang meraih medali emas.

Quan Hongchan, atlet muda China yang meraih medali emas.

GridPop.ID - Kisah menarik terjadi usai digelarnya Olimipade Tokyo 2020.

Jika biasanya para atlet Olimpiade Tokyo 2020 yang berhasil menjuarai pertandingan akan langsung dengan senang hati menerima hadiah, berbeda dengan yang satu ini.

Ayah atlet loncat indah China, Quan Hongchan justru menolak berbagai hadiah yang hendak diberikan usai pertandingan Olimpiade Tokyo 2020.

Dilansir dari Tribunnews.com via Grid.ID, Quan Hongchan adalah seorang atlet loncat indah yang masih berusia 14 tahun.

Berkat perjuangannya, akhirnya si atlet cilik sukses meraih skor yang nyaris sempurna.

Quan Hongchan sukses menyabet medali emas yang mampu mengharumkan nama China.

Pertandingan yang mampu dimenangkan Quan Hongchan diketahui digelar pada, Kamis (5/8/2021).

Tentu saja setelah sukses menjuarai pertandingan tersebut, Quan Hongchan akan dibanjiri dengan berbagai macam hadiah.

Baca Juga: Jokowi Sambut Para Atlet Olimpiade Tokyo 2020 di Istana, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Dihujani Bonus Tak Terduga dari Orang Nomor 1 di Indonesia