"Awal-awal katanya mau diundang, tapi untuk nikah hari ini saya gak tau, ternyata emang hari ini karena emang gak diundang," kata Zikri.
"Awalnya, dari kedua belah pihak emang bilang bakalan lama intinya gak bulan ini,
kita berdua karena hubungan baik soal anak, dia juga sempat bilang 'nanti diundang', 'ya udah jangan lupa undang', saya duluan emang yang bilang untuk undang," kata Zikri Daulay.
Hubungan antara Henny Rahman dan Alvin Faiz memang diketahui oleh Zikri, tapi ia ogah ambil pusing.
"Tau, tapi ya udah lah, saya juga posisi udah move on, udah fokus sama diri sendiri ya udah gak peduli," kata Zikri.
Disebutkan juga bahwa Alvin bukan orang ketiga dalam hubungan rumah tangganya dengan Henny.
"Kalau orang ketiga di pernikahan aku gak, aku tegasin sekali, dulu aku posting ngumumin pisah udah aku tekankan supaya orang gak mikir orang ketiga," kata Zikri Daulay.
Namun yang membuat heran adalah, Zikri diketahui menjalin pertemanan dengan Alvin.