Find Us On Social Media :

Padahal Banyak Orang Belum Divaksin, Pria Ini Malah Kemaruk Terima 5 Dosis dari 3 Vaksin Covid Berbeda, Dokter Singgung Bahaya yang Bisa Mengancam Nyawa

By Arif B, Senin, 30 Agustus 2021 | 06:42 WIB

Ilustrasi vaksin Covid-19

GridPop.ID - Brazil kini tengah menjadi sorotan.

Bagaimana tidak, di tengah kelangkaan vaksin Covid-19 di negaranya ada seorang pria yang mendapatkan hingga 5 dosis.

Kondisi pria ini pun disorot karena cukup membahayakan mengingat ia menerima 5 dosis dari vaksin Covid-19 berbeda.

Begini ceritanya seperti yang dikutip dari Oddity Central.

Semua bermula ketika Mei lalu ketika pria ini mendapatkan vaksin Covid-19 Pfizer dosis pertamanya.

Kemudian ia mendapatkan dosis kedua vaksin Covid-19 AstraZeneca pada 5 Juni.

Dilanjutkan dosis kedua Sinovac pada 17 Juni, dosis kedua Pfizer di 9 Juli, dan "dosis pertama" Sinovac pada 21 Juli.

Baca Juga: Tolong Jangan Cetak Sertifikat Vaksin Bila Tak Ingin Hal Mengerikan Ini Terjadi, Simak Bahayanya

Aksinya pun ketahuan petugas pada awal Agustus ini.

Meski begitu membingungkan petugas sempat menganggap hal ini adalah kesalahan sistem.

Hingga akhirnya Departemen Kesehatan Rio menggelar investigasi dan menemukan kesalahan bukan di bagian pendaftaran.

Melainkan keterangan pria ini sendiri yang membuat kacau karena hanya menyatakan 'dosis pertama' dan 'dosis kedua' tanpa memberikan detailnya.

"Kasus ini sedang dikembangkan untuk mengetahui apakah memang terdapat kesalahan pencatatan dosis, atau ada ketimpangan tertentu," jelas badan kesehatan Rio.

Kabar ini tentu menjadi sorotan karena mendapatkan vaksin Covid-19 berbeda-beda bisa saja mempengaruhi kesehatan.

Selain itu, Brazil sedang menghadapi kelangkaan vaksin Covid-19.

 

Baca Juga: Mentang-mentang Nakes, Wanita di Bekasi Serobot Antrean Demi Vaksinasi Temannya, Videonya Viral Hingga Jadi Sorotan Lurah: Saya Tunggu Surat Klarifikasi!

GridPop.ID (*)