Find Us On Social Media :

Sukses Juarai Ajang Ratu Kecantikan, Wanita Ini Justru Bernasib Pilu hingga Harus Luntang-lantung di Jalan, Alasan di Baliknya Bikin Nangis

By Ekawati Tyas, Senin, 6 September 2021 | 05:42 WIB

Damary Ruiz, miss Venezuela tahun 1973 yang bernasib tragis

GridPop.ID - Menyandang predikat sebagai ratu kecantikan pasti lekat dengan imej wanita cantik yang memiliki harta segunung juga kehidupan yang mewah.

Damarys Ruiz adalah wanita yang pernah menikmati glamournya kehidupan seorang ratu kecantikan.

Dilansir dari Kompas.com, Damarys Ruiz pernah didapuk menjadi Miss Venezuela.

Itu berarti bahwa ia menjadi wanita yang paling cantik di negaranya.

Kehidupan Ruiz berada di puncaknya pada 1973.

Saat usia Ruiz menginjak 26 tahun, dirinya mewakili Negara Bagian Sucre yang merupakan kampung halamannya untuk mengikuti ajang kecantikan di Venezuela.

Dilansir Daily Mail, Ruiz bertubuh mungil, yakni sekitar 160 cm. Tapi saat itu ia berhasil membuat para juri terpukau.

Cerdas, molek, juga cantik. Semua orang tentu menyukainya bukan?

Namun nyatanya, nasib baik tak berpihak pada Ruiz lantaran potensi dan kepopulerannya tidak dimanfaatkan dengan baik.

Baca Juga: 6 Bulan Wajib Militer Bak Mimpi Buruk Bagi Para Ladyboy di Thailand, Miss Trans Universe Thailand 2018 Bongkar Perlakuan Asli Para Petugas