Find Us On Social Media :

Ibu Hamil Wajib Tahu! Konsumsi Buah Srikaya Ternyata Ampuh Atasi Berbagai Masalah Kehamilan dan Cegah Penyakit Mematikan

By Sintia N, Senin, 6 September 2021 | 21:42 WIB

Buah srikaya

GridPop.ID - Srikaya tentu sudah tak asing di telinga masyarakat Indonesia.

Terlebih beberapa waktu lalu sempat viral roti dengan selai srikaya di berbagai tempat.

Tapi pernahkah anda melihat buah srikaya yang masih segar?

Jika belum, tak apa, sebab buah yang satu ini memang terbilang jarang dan sedikit awam dijual di swalayan maupun supermarket.

Padahal sejatinya buah satu ini adalah buah musiman yang tumbuh subur di Indonesia, apalagi harganya juga murah.

Selain itu, buah srikaya juga memiliki berbagai kandungan gizi yang baik bagi tubuh.

Melansir Kontan.co.id, buah srikaya mengandung kalium, magnesium, dan vitamin C. Sedangkan akar buah srikaya mengandung flavonoid, borneol, kamphor, terpenem alkaloid, saponin, tanin, dan polifenol.

Kandungan di atas membuat srikaya dipercaya bermanfaat sebagai obat herbal dan baik untuk kesehatan tubuh, terutama bagi ibu hamil.

Nah, berikut ini 5 manfaat buah srikaya untuk ibu hamil yang jarang diketahui orang seperti dilansir dari Grid Health pada Minggu (5/9/2021).

Baca Juga: Aneh bin Ajaib! Wanita Ini Tak Pernah Tidur Selama 40 Tahun, Dokter Sampai Syok Saat Dapati Fakta Mencengangkan yang Sebenarnya Terjadi

1. Membantu pencernaan

Manfaat buah srikaya yang pertama adalah membantu pencernaan.

Ini karena dalam 100 gr srikaya mengandung 28 mg vitamin C.

Untuk ibu hamil, srikaya dapat membantu permasalahan pencernaan.

Misalnya memudahkan buang air besar, menurunkan kemungkinan sembelit, dan masalah pencernaan lainnya.

2. Mengurangi morning sickness

Nah, manfaat buah srikaya yang kedua ini sangat baik untuk semua ibu hamil di mana pun Anda berada.

Karena buah srikaya dapat mengurangi morning sickness.

Sebab srikaya mengandun vitamin B6 yang sangat baik untuk mencegah morning sickness atau mual selama kehamilan.

3. Membantu sistem pernapasan

Manfaat buah srikaya ketiga adaah membantu sistem pernapasan.

Menurut hasil penelitian di College of Medicine, University of Lago, Nigeria menyatakan, srikaya mengantung karoten.

Inilah yang dapat membantu mengatur sistem pernapasan selama kehamilan.

Baca Juga: Dengar Suara Rintihan Aneh Dari Dalam Kamar Hotel, Wanita Ini Syok Bukan Main Usai Tahu Fakta Mengerikan Ini, yang Terjadi Selanjutnya Buat Syok

4. Menurunkan tekanan darah tinggi

Banyak yang sudah tahu bahwa ibu hamil rentan terserang darah tinggi. Kondisi ini biasa disebut preeklamsia.

Nah, untuk menurunkan tekanan darah tinggi ibu hamil, Anda bisa mengonsumsi srikaya saat hamil.

Sebab hasil penelitian dari Federal University of Technology, Nigeria menyebutkan kandungan antiksidan fenol dalam buah srikaya yang dapat membantu pencegahan tekanan darah tinggi.

5. Mencegah kanker

Manfaat buah srikaya yang terakhir adalah mencegah kanker.

Menurut sebuah penelitian, srikaya adalah obat untuk kanker.

Dalam penelitian lain di India yang dilakukan pada berbagai garis sel, daun srikaya menunjukkan penghambatan sel 80% untuk menghambat senyawa berbahaya dalam sel kanker.

Selain itu, srikaya juga terbukti untuk sebagian besar jenis penyakit lainnya.

Baca Juga: Bak Putri yang Tertukar, Wanita Miskin Ini Mendadak Jadi Sultan Usai Lakukan Tes DNA, Fakta Mencengangkan Dibaliknya Terkuak

GridPop.ID (*)