Lantaran para warganet dan para sultan memiliki antusiasme yang cukup tinggi, kemudian Rizky Febian memutuskan untuk menjualnya dengan tawaran harga tertinggi.
Nantinya uang yang diperoleh dari hasil penjualan akan didonasikan pada yayasan yang membutuhkan.
"GAK NYANGKA awalnya iseng-iseng nanya harga, taunya ada yang mau bayarin sampe 20juta!," kata dia.
"Kalau ada yang berani ngebidding lebih tinggi lagi, aku bakal donasiin seluruhnya ke yayasan yang membutuhkan!" tutur dia.
Setelah beberapa jam berlalu, akhirnya minuman tersebut terjual pada Doni Salmanan dengan harga Rp 400 juta.
"Ini sebuah keisengan yang sangat gak di duga duga buat minuman banyak banget yang naro harga tinggi dari sultan - sultan sampe harga tertinggi di 400.000.000 sama @donisalmanan," kata Rizky Febian.
Ia sampai gemetar dan terharu atas tingginya minat warganet dan para sultan menawar harga minuman racikannya.
"Aku masih gemetar, aku masih merasakan haru, terima kasih banyak untuk kalian semua yang sudah berpartisipasi di postingan aku mengenai minuman yang sudah saya ramu," kata dia.