"Ibu korban sempat memanggil tetangganya untuk ke rumah, beberapa waktu kemudian dia datang," ujar Jeifson.
Namun, saat Winoto datang, pelaku malang mengusirnya. Winoto pun pergi dari rumah tersebut.
"Saat Winoto keluar dari rumah, Lamirah berteriak meminta tolong tetangganya itu untuk melihat kondisi korban," ucap Jeifson saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (6/9/2021) malam.
Lamirah berteriak karena melihat RPP berdiri di samping korban yang berlumuran darah. Sementara RPP memegang cangkul yang terdapat noda darah.
Mengetahui tetangganya datang, RPP lalu kabur meninggalkan rumah.
"Pada saat itu juga pelaku pergi keluar dan membuat cangkul tersebut di halaman samping rumah," ungkapnya.
Tak lama kemudian, RPP ditangkap polisi dan digelandang ke Polsek Pulung.