Find Us On Social Media :

Viral TikTok, Wanita Asal Solo Ini Rela Rogoh Kocek Rp 225 Juta Demi Beli Tanaman Hias Monstera Variegata, Terungkap Alasan di Baliknya

By Ekawati Tyas, Minggu, 12 September 2021 | 10:02 WIB

Tanaman hias Monstera Variegata yang laku terjual Rp 225 juta.

Adapun pengakuan pembeli Monstera variegata Sri Rejeki Sekar Kedaton asal Solo, Sri Hastuti mengatakan membeli dua pohon tanaman hias monstera Rp 225 juta sudah termasuk bonus.

Dilansir dari TribunSolo.com, Hastuti adalah kolektor dan penjual tanaman hias yang berasal dari Kota Solo dan memiliki perusahaan dengan nama Sri Rejeki Sekar Kedaton Solo.

"Awalnya saya cari-cari tanaman, terus dapat di Mogol Tawangmangu," ungkapnya saat dikonfirmasi kepada TribunSolo.com, Sabtu (11/9/2021).

"Saya beli 2 pohon Monstera Variegata besar tongkol 5 buah, dan 2 pot totalnya Rp 225 juta," aku dia membeberkan.

Tanaman hias monstera tersebut rencananya akan dia jual kembali kepada kolektor tanaman hias.

Monstera merupakan tanaman unik dan sudah mendunia. Sehingga harganya pun tergolong mahal.

"Monstera ini daun bagian tengahnya sobek itu alami. Ada warnanya variegata. Ini spesial," ungkap perempuan yang sudah menekuni tanaman hias selama 21 tahun.

Tanaman hias monstera menurutnya merupakan salah satu tanaman hias yang mudah perawatannya.

"Monstera ini merupakan tanaman bandel. Tidak sulit-sulit banget perawatannya," terang dia.

Baca Juga: Simsalabim Bukan Sulap Bukan Sihir, Bawang Merah Ternyata Bisa Jadi Pupuk Buat Aglonema, Coba Sekarang Biar Tanaman Hias di Rumah Tumbuh Subur!

GridPop.ID (*)