Triknya, gunakan gantungan baju. Letakkan pakaian yang ingin kamu keringkan pada hanger. Lalu, gantung di tali jemuran atau gantungan baju.
Lewat cara ini, pakaian cenderung lebih cepat kering karena penyebaran anginnya lebih besar jika pakaian digantung.
2. Peras air
Tak perlu memeras air jika kamu punya mesin cuci, akan tetapi jika kamu tidak memilikinya maka usahakan memeras kelebihan air dari pakaian secara manual.
Ini membantu pakaian kamu menjadi cepat kering, serta pastikan selalu membuang air tersebut sebelum siap mengeringkannya di gantungan.
3. Beri udara segar
Selalu perhatikan cuaca saat kamu mencuci pakaian, dan jangan lewatkan momen ketika langit cerah dan matahari telah keluar.
Bukalah pintu dan jendela untuk mendapatkan sinar matahari yang lebih banyak.