Find Us On Social Media :

Bongkar Petunjuk Baru Kasus Pembunuhan di Subang, Polisi Curigai Rekaman CCTV yang Menampakkan Wanita Misterius Buang Bungkusan ke Tong Sampah

By Lina Sofia, Selasa, 14 September 2021 | 18:46 WIB

Foto lokasi pelaku pembunuhan di Subang, Jawa Barat membuang diduga barang bukti beredar di media sosial.

Dari rekaman CCTV, terlihat pergerakan mobil silver sekitar pukul 07.00 WIB di hari Tuti dan Amalia ditemukan tewas, Rabu (18/8/2021).

"Kalau masuk ke sini otomatis nyuci, ini mah nggak, di depan jalan perempuan, di CCTV mah, jalan ke sini gak tahu buang apa," katanya dikutip dari akun YouTube Fredy Sudaryanto Sport.

Tak lama kemudian, ada seorang wanita misterius keluar dari mobil silver tersebut.

Wanita itu tampak membuang sebuah bungkusan yang di simpan dalam kresek hitam.

"Keluar seorang wanita membawa kantong kresek dan dibuang di tong sampah di tempat pencucian mobil," ucapnya.

Saat wanita itu membuang bungkusan, tak ada karyawan pencucian mobil yang melihat.

Sebab, karyawan baru datang sekira pukul 10.00 WIB.

Fakta lain, pihak kepolisian telah mengantongi hasil laboratorium forensik Mabes Polri.

Hasil itu meliputi sidik jari, identifikasi DNA, evaluasi cairan tubuh hingga penentuan senyawa seperti obat-obatan atau bahkan kimia berbahaya lainnya.

Polisi juga telah melakukan tes DNA terhadap sejumlah anggota keluarga terdekat Tuti dan Amalia.

Kasus ini pun turut disorot psikolog sekaligus Pakar Mikro Ekspresi Poppy Amalia.

Dilansir dari Tribunnewsbogor.com, Dalam analisanya, Poppy Amalia menyoroti ekspresi Yosef ketika beberkan kronologi saat mayat istri dan anaknya, Tuti dan Amalia ditemukan.

Namun, saat diwawancara, Yosef sempat gelagapan dan hampir keceplosan ungkap fakta asli soal kunci mobil.

Kemudian, ketika melanjutkan kesaksiannya soal pembunuhan Tuti dan Amalia Mustika Ratu, penjelasan Yosef terdengar gelagapan.

Baca Juga: Anjing Pelacak yang Didatangkan Polisi Tuk Ungkap Pelaku Pembunuhan di Subang Gonggongi Salah Satu Saksi, Tanggapan Kuasa Hukum Yosef Ini Tuai Sorotan