GridPop.ID - Kabar menggemparkan kembali datang dari ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik.
Setelah heboh atas tudingan Mansyardin Malik melakukan penyimpangan seksual yang dilaporkan Marlina Octoria, kini muncul sosok janda inisial S.
Dilansir dari Grid.ID, S mengaku telah mengalami pelecehan seksual dari Mansyardin Malik.
Berdasarkan keterangan yang diterima kuasa hukum S, Sunan Kalijaga, peristiwa tersebut berawal dari sebuah transaksi rumah pada 2019.
"Transaksi jual beli rumah yang katanya mau dibeli sama Bapak M ini.
Tapi Bapak M ini malah melakukan bujuk rayu," papar Sunan saat ditemui di Komnas Perempuan, kawasan Menteng, Selasa (21/9/2021).
"Artinya berbicara di luar koridor seyogianya seseorang mau membeli rumah. Melenceng," imbuhnya.
S lantas mengaku mendapatkan bujuk rayu hingga akhirnya perbuatan terlarang bisa terjadi.