GridPop.ID – Anda tentu sudah tak asing lagi dengan istilah aluminium foil.
Ya, di era saat ini penggunaan aluminium foil dalam proses memasak makanan sudah lazim dilakukan.
Membungkus makanan dengan aluminium foil membuat kehangatan makanan akan lebih terjaga sehingga dapat disantap lebih lama dengan tingkat kematangan makanan yang lebih rata.
Sayangnya, membungkus makanan dengan almunium foil ternyata berbahaya bagi kesehatan.
Sebab, seperti yang dikutip Grid.ID dari Boldsky, panas dari suhu saat memasak akan membuat makanan menyerap kandungan logam yang ada dalam aluminium foil.
Paparan logam ini mampu membuat kamu berisiko tinggi untuk terkena penyakit Alzheimer saat terakumulasi di otak serta jaringan di sekitarnya.
Melansir GridPop.ID, inilah 7 bahaya kesehatan yang bisa muncul akibat mengonsumsi makanan dalam kemasan aluminium foil: