Terikan Minta Tolong
Ketua RT 01/07, Aja Jamaludin mengatakan warga sempat mendatangi bos ondel-ondel yang berada di Kota Sukabumi menanyakan keberadaan korban, akan tetapi hasilnya masih nihil.
Kemudian sekitar pukul 11.00 WIB, Unang Mardiana (61) tetangga korban, sedang membersihkan kebun yang tak jauh dari rumahnya tiba-tiba mendengar suara minta tolong.
"Pertamanya saya mendengar suara anak itu, kalau saya cari-cari di sekitaran kebun yang ada sumurnya dan ternyata anak tersebut ada di dalam sumur," ujarnya, dikutip dari Tribun Jabar.
Unang lalu mencari dan memastikan sumber suara minta tolong tersebut dari mana, hingga akhirnya ia membuka sumur yang ditutup seng kayu dan sampah ilalang.
Namun Unang sendiri, merasa aneh karena tutup sumur tersebut masih dalam keadaan tertutup.
"Sama sekali tida ada bekas terperosok, sumur itu masih ditutup pakai seng dan bambu-bambu, di dalamnya juga tidak ada puing-puing dari bekas tutupan sumur itu," ujarnya.