Find Us On Social Media :

Bak Ketiban Durian Runtuh, Pemain 'Squid Game' Jung Ho Yeon Langsung Jadi Miliader Setelah Debut Aktingnya Sukses Rebut Hati Penonton, Seminggu Bisa Kantongi Segini!

By Arif B, Rabu, 13 Oktober 2021 | 18:41 WIB

Jung Ho Yeon dalam Squid Game

GridPop.ID - Sekarang siapa yang tidak kenal dengan model asal Korea Selatan ini.

Berkat debut aktingnya di serial drama survival 'Squid Game', nama Jung Ho Yeon langsung dipuja-puja penggemar.

Tak hanya itu, Jung Ho Yeon pun telah berhasil mengubah hidupnya menjadi seorang miliader muda.

Bagaimana tidak, seperti yang dikutip dari Eva.vn, wanita kelahiran 23 Juni itu bisa mengantongi Rp 1,2 miliar dalam seminggu.

Hal ini diketahui dari hasil remunerasi iklan atau endorse di Instagram pribadinya.

Terungkap jika bayaran untuk sebuah postingan di akun Instagram Jung Ho Yeon yakni $43.000 atau sekitar Rp 611 juta.

Dalam seminggu terakhir, dengan hanya 2 iklan, aktris ini sanggup mengantongi $86.000 setara dengan Rp 1,2 miliar.

Baca Juga: Banting Setir Jadi Pemain Film, Aktor Squid Game Ini Ternyata Punya Latar Pekerjaan Mentereng yang Raup Keuntungan Rp 844 Juta

Bukan angka kecil untuk seorang aktris yang sedang naik daun.

Bahkan, baru-baru ini Jung Ho Yeon ditunjuk oleh Louis Vuitton sebagai Global Ambassador untuk 3 segmen utama, mode, jam tangan, dan perhiasan.

Tak mengherankan memang, sebab sebelum sukses memerankan karakter Kang Sae Byeok di 'Squid Game' ia adalah model fashion Korea terkenal.

Gelar runner-up di Korea's Next Top Model 2013 membawanya ke peragaan busana besar di New York, Milan, dan Paris.

Vogue juga menyebut Jung Ho Yeon sebagai 'Korea's Top Model'.

Dia dikenal memiliki kepribadian, wajah bersudut dengan mata kelopak mata tunggal yang tajam, bibir tebal.

Auranya yang menawan selalu menonjol di setiap kali dia muncul.

Baca Juga: Tak Cuma Telepon, Nomer Rekening di Drama Korea Squid Game Ternyata Asli, Pemilik Akui Dapat Kiriman Uang Misterius dengan Angka Kembar Mirip Dalam Film

GridPop.ID (*)