Ia juga sempat terjun di dunia tarik suara dengan merilis lagu menjelang Imlek yang bertajuk An Zhao Ni Shuo Yao (Seperti yang Kau Ingin) dan album keduanya bertema religi yang dirilis menjelang Natal.
Pada tahun 2014, Roger Danuarta tersandung kasus narkoba. Akibat perisitiwa tersebut dirinya divonis satu tahun penjara dan sempat menghilang dari layar kaca.
Pasca bebas, Roger Danuarta kembali membuat publik heboh dengan kisah percintaaannya bersama Cut Meyriska.
Hubungan asmaranya dengan Cut Meyriska sempat mendapat penolakan dari orang tua Cut Meyriska.
Sebagaimana dikutip dari Grid.ID, ayah Cut Meyriska Suryadi pernah menentang habis-habisan kehadiran sang aktor di kehidupan anaknya.
Tak cuma enggan memberi restu, Suryadi juga blak-blakan sebut Roger Danuarta seorang penyakitan karena pernah terlibat dalam kasus narkoba.
"Orang kata anak saya, dia juga penyakitan orang bekas OD (over dosis) apa namanya OD ya? Apalagi pernah dioperasi apa, saraf? Jadi keluarga kami jangankan narkoba, rokok aja anti," sebut Suryadi kala itu.
Namun dengan perjuanagannya, Roger berhasil meminang gadis pujaannya pada 17 Agustus 2019 lalu.