Rano Karno mengaku saat dirinya tak bisa mengonsumsi makanan berlemak tinggi seperti santan.
"Paling makanan yang santan harus dihindari aja sih. Tapi insyaAllah masih fit," ucapnya.
Rano Karno mengakui bahwa hal tersebut membuat berat badannya turun 8 kilogram.
"Kita malah buka pake gorengan aja sama air. Makan mah biasanya abis tarawih gitu.
Ya alhamdulilah sudah biasa, saya hampir turun 8 kilo nih," tandas Rano Karno seperti yang dikutip dari Sosok.ID.
Seorang konsultan kesehatan, Hendrawan Nadesul menuturkan salah satu perawatan batu empdedu adalah menghindari makanan berlemak.
"Sebaiknya hindari mengonsumsi makanan berlemak, karena lemak bisa merangsang munculnya batu empedu," saran Handrawan seperti yang dikutip dari Tribun Kesehatan via Grid.ID.