Ada pula acara tari yang mengiringi jalannya James dan Syans untuk duduk di pelaminan.
Keduanya saling menyuapi makanan saat telah duduk di kursi pelaminan.
Kian menghebohkannya lagi, James dan Syans membuat momen saweran kepada tamu undangan.
Mereka melemparkan uang ke belakang dengan disambut antusias oleh para tamu.
Kisah bule menikahi wanita Indonesia bukan kali pertama terjadi di Tanah Air.
Dilansir dari Kompas.com, kisah bule menikahi wanita asal Wonogiri beberapa waktu lalu juga sempat viral.
Sri Rahayu yang merupakan gadis Dusun Klepu, Desa Ngambarsari, Kecamatan Karang Tengah, Wonogiri diperistri bule Selandia Baru.
Sayangnya, wanita yang berprofesi sebagai baby sitter di sebuah apartemen di Jakarta Pusat itu justru panen hujatan dari warganet.
"Setelah viral di media sosial karena saya menikah dengan bule ganteng, banyak yang posting komentar di Instagram. Salah satunya, katanya saya lebih tua," ujar Rini.
Meski begitu, Sri Rahayu ogah ambil pusing dan menyebut jika Ezra adalah jodoh yang telah ditakdirkan Tuhan untuknya.
GridPop.ID (*)