GridPop.ID - Dokter beri teguran saat Nagita Slavina hamil tua dan sedang melakukan pemeriksaan kandungan.
Pasalnya saat Nagita Slavina hamil, ada kebiasannya yang dinilai tak baik bagi janin yang sedang dikandung.
Dilansir dari Surya.co.id, Raffi Ahmad pun turut membeberkan kebiasaan tak benar saat Nagita Slavina hamil.
Momen tersebut terekam dalam kanal YouTube RANS Entertainment yang diunggah pada, Selasa (9/11/2021).
Nagita Slavina ditemani Raffi Ahmad melakukan periksa kandungan jelang hari persalinan.
Namun, saat itu dokter mendapati bahwa berat calon anak kedua Raffi dan Gigi masih kurang.
"Paling beratnya naikinnya harus lebih semangat yaa," terang dokter.
"Iya dok makannya dok susah," ujar pengasuh Rafathar, Lala yang juga ikut menemani Gigi.
"Jadi sekarang tuh usia kehamilannya 35 minggu enam hari ya, 4 Desember itu 40 minggunya, beratnya ini masih 2,4 (kg), beratnya sebenarnya aman tapi kalo kita samakan sama usia kehamilan Rafathar, Rafathar tuh dulu 3,58 (kg)," jelas Dokter.
Hal itu membuat Raffi berujar bahwa sang istri yang akrab disapa Gigi itu susah makan hingga menjalani diet saat hamil.
"Ini lebih kecil? Iya, karena dia makannya juga agak susah dok, bingung saya mau sok sok diet," tandas Raffi.
"Dianya jaga-jaga makan sih," tambahnya.
Namun, Gigi memiliki alasan di balik kondisinya yang susah makan saat hamil.
"Bukan sok sok diet, emang nggak terlalu doyan makan," jawab Nagita.
"Jadi di minggu yang sama kaya Rafathar (lahir) dia itu baru 2,9, lebih kecil," lanjut dokter menjelaskan.
Dokter lantas mengatakan lingkar perut bayi mereka masih kecil meskipun grafik kesehatannya normal.
"Secara grafik masih normal, cuman yang menjadi concern sama saya lingkar perutnya kecil," lanjut dokter.
Sultan Andara kemudian menyinggung bahwa Gigi jarang makan nasi selama mengandung.
"Memang dia jarang makan karbo sih, dia nggak mau makan nasi pengennya kelihatan cantik terus,"
"Udah, makan sehari tiga kali, pagi, siang, malem. Makan nasi," tegas Raffi.
"Yaudah habis ini aku makan (nasi)," jawab Nagita.
"Dia itu takut kalo aku nanti berat badannya terlalu naik gimana ngurusinnya, ya Allah yang penting bayinya sehat dulu sayang.
Emang aku mau kemana sih kan aku nggak ke mana-mana," ucap Raffi sambil bercanda.
Sementara dilansir dari Grid.ID, Gigi memiliki keluhan lain jelang hari persalinannya, yaitu susah tidur.
Bahkan Gigi baru bisa tidur usai jam 2 dini hari hingga membuat kondisi badannya ikut terdampak.
"Jam 5 aku bangun, aku kalo sholatkan wudhu, jadi aku kebangun. Baru bisa tidur lagi jam 6 atau 7 gitu."
"Jadi aku tidurnya kurang terus, jadi kadang-kadang kalo seharian badannya tu gak enak," pungkas Nagita.
GridPop.ID (*)