GridPop.ID - Anda tentu masih ingat dengan kisah cinta segitiga antara Alvin Faiz, Henny Rahman dan Zikri Daulay.
Semua terkuak saat Henny Rahman yang merupakan mantan istri Zikri Daulay menikah dengan Alvin Faiz.
Padahal, Zikri Daulay dan Alvin Faiz sendiri diketahui berteman satu sama lain.
Sejak saat itu, berbagai kabar miring terkait hubungan ketiganya pun mulai berhembus.
Bahkan baru-baru ini, Henny Rahman secara tiba-tiba mengumbar borok mantan suaminya di media sosial.
Dilansir dari Warta Kota, Henny Rahman menuding Zikri Daulay pernah melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) saat mereka masih terikat pernikahan.
"Pengen bilang ke orang-orang, kamu KDRT, mukulin dari aku lagi hamil, sampai tiba-tiba talak aku nggak jelas. Akhirnya kamu menyesal sendiri," tulis Henny Rahman, Minggu (14/11/2021).
"Kamu yang jodohin aku sama Alvin, tapi kamu juga yang playing victim sekarang seolah-olah tersakiti, nggak ngerti sama jalan pikirannya," tulisnya.
Disisi lain, Zikri Daulay tiba-tiba mengaku komunikasi dengan anaknya dari pernikahan dengan Henny Rahman, Zayn diputus oleh Alvin Faiz secara sepihak.
Melansir Tribunnewsmaker, Zikri Daulay mengaku kesulitan untuk mengetahui kegiatan anak satu-satunya itu.
Zikri bahkan menunjukkan isi chat-nya dengan Alvin Faiz yang terlihat hanya centang satu.
Zikri mengaku dirinya diblok oleh Alvin Faiz dan tak dapat bertemu anaknya.
Sementara, Alvin di Instagram beberapa kali menunjukkan kedekatan dengan Zayn.
"I just wanted to see my son, and u blocked me almost 2 weeks.
I can't reach the whole family and social media is the only way for me to speak up now, I'll do anything for the sake of my son.
So don't you mess with me! @alvin_411," ancam Zikri Daulay.
Postingan Zikri Daulay itu pun bak menyindir postingan Alvin Faiz sebelumnya terkait menyelesaikan masalah secara kekeluargaan.
"Menyelesaikan masalah di media sosial itu seperti bola liar yang tidak akan ada habisnya," tulis Alvin Faiz dalam Instagram Stories seperti dikutip Grid.ID, Minggu (14/11/2021).
Alvin sendiri menyinggung soal ajaran yang diterima dari almarhum sang ayah kepadanya soal rasa kekeluargaan.
"Dengan segala kekurangan saya, saya tetap mengikuti ajaran almarhum abi saya, bahwa tidak semua harus diselesaikan di media."
"Apapun masalahnya, selesaikan secara kekeluargaan, kalau bisa dengan perantara yang bijak dan bisa menengahi semuanya," sambungnya menambahkan.
Lebih lanjut, Alvin Faiz ingin semua pihak mengambil pelajaran dari pertikaian yang terjadi.
"Demi Allah saya mau semuanya damai, bismillah sudahi pertikaian ini, insyaallah ini semua ada hikmahnya, yuk berdamai semuanya."
"Semoga bisa ya pasti bisa, untuk kebaikan bersama semua, jangan mau dihasut setan nauzubillah, Allah ridho atas perdamaian ini insyaallah, amin," imbuh Alvin Faiz.
GridPop.ID (*)