Sebagai informasi, lalu, mengapa pria menyukai saat ia masih mengejar wanita yang diincarnya?
-Tidak ada beban
Dilansi dari Kompas.com, ketika pria mengejar seorang wanita, ia tidak memiliki tekanan atau beban untuk berhasil atau mencapai tujuannya.
Jadi ketika wanita tersebut mulai memujinya, seperti menyebutnya "ganteng", pria merasa masa pengejarannya akan berakhir.
Diterima adalah berita baik, namun selanjutnya pria merasa dibebani tanggung jawab atau kewajiban untuk membahagiakan wanita tersebut.
-Gambaran ideal
Ketika pria melakukan pendekatan terhadap wanita yang diincarnya, biasanya ia belum mengetahui banyak hal mengenai wanita tersebut.
Tahap pengejaran adalah saatnya menggali banyak informasi tentang si wanita, dan mempelajari lebih banyak mengenai dirinya.
-Sifatnya yang kompetitif
Pria senang berburu. Dengan berburu, pria memenuhi hasratnya untuk mendapatkan sesuatu, meskipun akhirnya mereka tidak menjadi pemenang.
Perburuan itu lebih menyenangkan buatnya, karena terasa begitu alami. Sebaliknya, pria tidak merespons ketika dikejar-kejar, karena mereka tidak tahu apa yang harus diperbuat.
-Mabuk kepayang
Anda tentu tahu bagian yang menyenangkan saat menjalin hubungan, ketika segalanya masih baru dan Anda merasa mabuk kepayang.
Perut Anda terasa mulas setiap kali Anda melihat sosok pria ini. Salah satu bagian dari rasa mabuk ini adalah Anda merasa tidak yakin apa yang akan terjadi selanjutnya, dari sisi yang positif.
Inilah esensi dari kesenangan saat mengejar seorang wanita: segala sesuatu mungkin terjadi.
GridPop.ID (*)