Kondisi ini dapat terjadi karena cedera, gerakan berulang, atau kondisi peradangan pada bagian tubuh. Di mana biasanya orang dengan carpal tunnel mungkin merasakan mati rasa atau kesemutan di empat jari pertama tangan mereka.
5. Gagal ginjal
Gagal ginjal terjadi ketika ginjal tidak lagi berfungsi dengan baik. Kondisi seperti tekanan darah tinggi (hipertensi) atau diabetes dapat menyebabkan gagal ginjal.
Ketika ginjal tidak berfungsi dengan benar, cairan dan limbah dapat menumpuk di tubuh yang menyebabkan kerusakan saraf.
6. Kehamilan
Di saat hamil banyak perempuan yang mengalami pembengkakan misalnya di kaki.
Pembengkakan ini terjadi karena elama kehamilan dapat ada tekanan pada beberapa saraf.
Karena itu, perempuan yang hamil mungkin merasa kesemutan di tangan dan kaki.
7. Penggunaan obat
Berbagai obat dapat menyebabkan kerusakan saraf, dan menimbulkan sensasi kesemutan di tangan atau kaki.