Find Us On Social Media :

Tersiksa Lantaran Menderita Gigi Sensitif? Dokter Sarankan Cara Sederhana Ini untuk Mengatasinya 

By Ekawati Tyas, Sabtu, 27 November 2021 | 08:42 WIB

Ilustrasi gigi sensitif

GridPop.ID - Tak sedikit orang yang mengalami permasalahan gigi sensitif.

Kondisi ini tentu sangat memengaruhi aktivitas sehari-hari.

Terlebih jika gigi sensitif tak kunjung dapat teratasi.

Dilansir dari Bobo.ID, penyebab gigi sensitif sendiri dikarenakan karang gigi hingga gigi berlubang.

Itu lah sebabnya, harus berhati-hati jika memiliki gigi berlubang.

Selain itu kebiasaan buruk seperti menggigit kuku jari atau mengunyah es batu juga bisa menjadi penyebab gigi sensitif.

Pasalnya, tekanan dari kedua kebiasaan tersebut dapat menyebabkan pengikisan pada lapisan terluar gigi yakni enamel.

Apabila enamel yang memiliki fungsi sebagai pelindung gigi terkelupas, maka dapat menimbulkan rasa ngilu pada gigi.

Baca Juga: Gak Ada Tegangnya Sama Sekali, Perkara Gigi Lengket di Dada Buat Suasana Sidang di Medan Bak Panggung Komedi, Faktanya Bikin Ngakak