Find Us On Social Media :

Bikin Penasaran! Danu Jadi Saksi Pembunuhan di Subang yang Paling Lama Diperiksa, Puntung Rokok Jadi Fokus Selama Penyelidikan hingga Terungkap Fakta Ini

By Ekawati Tyas, Minggu, 28 November 2021 | 08:02 WIB

Rumah TKP pembunuhan ibu dan anak di Subang.

GridPop.ID - Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang masih terus menjadi misteri.

Sosok pembunuh ibu dan anak di Subang urung terkuak meski kasus ini telah diselidiki selama lebih dari 100 hari.

Dilansir dari Kompas.com, sejumlah saksi kunci dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang kembali dimintai keterangan oleh pihak penyidik.

Penyidikan yang memanggil Yosef, Yoris, Yanti, dan Danu itu dilaksanakan pada, Jumat (26/11/2021).

Polisi memeriksa para saksi sejak pukul 13.00 WIB hingga 24.00 WIB di Ditreskrimum Polda Jabar.

Pemeriksaan paling lama dijalani oleh Danu.

Pasalnya Danu diperiksa cukup lama dan baru selesai pada pukul 23.00 WIB.

"Danu saja yang agak lama karena Danu juga BAP-nya agak panjang dari kemarin-kemarin juga kan," kata kuasa hukum Danu, Yoris, dan Yanti, Achmad Taufan, dihubungi Jumat malam.

Baca Juga: Merinding! Ngaku Didatangi Tuti Lewat Mimpi Jelang 100 Hari Kasus Subang, Sosok Ini Sebut Korban Minta Tolong hingga Ungkap Fakta Tak Terduga Ini: Itu Petunjuk