Find Us On Social Media :

Biodata Artis Piet Pagau, Aktor Lawas Paman Raffi Ahmad, Sempat Positif Covid-19 dan Begini Kabarnya Sekarang!

By Arif B, Selasa, 7 Desember 2021 | 20:42 WIB

Biodata Artis Piet Pagau

Melansir dari Kompas.com dalam biodata artis Piet Pagau, paman Raffi Ahmad ini adalah salah satu aktor kawakan yang telah berkarier sejak era 1980-an.

Film pertamanya bertajuk Djakarta 1966 dirilis pada 1982. Setelah itu, Piet terus membintangi film setiap tahunnya seperti Perhitungan Terakhir (1983), Doea Tanda Mata (1984), dan Damai Kami Sepanjang Hari (1985).

Perjalanan karier Piet Pagau kian bersinar. Ia kerap menghiasi film atau sinetron bergenre kolosal, drama, hingga horor.

Pria kelahiran 23 Februari 1950 bahkan terus berakting melewati masa industri film Indonesia sempat terpuruk.

Deretan film horor yang pernah dibintangi Piet antara lain Hantu Bangku Kosong (2006), Leak (2007), Kuntilanak 2 (2007), dan Bayi Gaib (2018).

Piet Pagau juga pernah berperan di sinetron kejar tayang seperti Dua Pelangi, Hidayah, Chelsea, Tangisan Issabela, dan Takdir Cinta.

Selain di dunia akting, Piet juga pernah menekuni dunia politik dengan mencalonkan diri pada Pilkada 2003 sebagai Gubernur Kalimantan Barat, tanah kelahirannya.

Baca Juga: Biodata Artis Pasha Ungu, Vokalis Band yang Sukses Duduki Jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Ternyata Punya 7 Anak dari Dua Istri yang Berbeda