Find Us On Social Media :

Berbondong-bondong Pindah ke Timor Leste, 4 Ribu Warga Tiongkok Mulai Gerogoti Industri Kecil di Bumi Lorosae, Modusnya Beri Pinjaman Padahal Ini Tujuannya!

By Arif B, Kamis, 16 Desember 2021 | 14:32 WIB

Bendera Timor Leste

GridPop.ID - Sejak memisahkan diri dari Indonesia pada 1999, nasib Timor Leste selalu menjadi sorotan.

Pasalnya, bukan jadi makmur Timor Leste malah dikabarkan menjadi negara termiskin dengan jumlah pengangguran yang tinggi.

Apalagi, kini industri kecil di Bumi Lorosae sudah dikuasai asing.

Melansir dari Tribun Timur, jumlah penduduk usia muda 15-24 tahun hanya 20 persen dari total populasi di negara tersebut pada 2015.

Namun, sulitnya mencari pekerjaan di negara sendiri membuat penduduk usia muda di Timor Leste memiliih untuk merantau.

Bahkan ada yang rela memilih antre di depan Kedutaan Besar Portugal di Dili demi mendapat paspor Portugal demi memiliki masa depan yang lebih baik di Eropa.

Selain masalah pengangguran, harga bahan makanan juga terbilang tinggi.

Baca Juga: Bak Keluar Kandang Buaya Masuk Kandang Singa, Timor Leste Kini Siap-siap Jadi 'Sapi Peras' Usai Tergiur Tawaran Pengeboran Minyak Australia