Find Us On Social Media :

Biodata Artis Ulfa Dwiyanti, Presenter Sekaligus Pelawak Tanah Air, Kini Fokus Urus Suami Usai Vakum dari Dunia Hiburan

By Lina Sofia, Minggu, 9 Januari 2022 | 17:32 WIB

Ulfa Dwiyanti

GridPop.ID -  Masih ingat dengan artis Ulfa Dwiyanti?

Sahabat mendiang Taufik Savalas ini dikenal sebagai pembawa acara dan pelawak Tanah Air.

Wanita kelahiran Bandung ini wajahnya tak pernah muncul lagi di layar kaca, namun namanya pun hingga kini masih jadi sorotan.

Seperti yang diketahui, Ulfa memilih untuk mundur dari dunia hiburan lantaran tak ingin permasalahan keluarganya jadi konsumsi publik.

Berikut biodata artis Ulfa Dwiyanti yang telah dirangkum GridPop.ID dari Tribunnewswiki.com.

Biodata Artis Ulfa Dwiyanti

Nama lengkap: Ulfa Dwiyanti

Nama panggung: Ulfa Dwiyanti

Tempat, tanggal lahir: Bandung, 4 Mei 1972

Pekerjaan: Pelawak, Pembawa Acara

Tahun aktif: 1999-sekarang

Orangtua: H. Nanny Sutarni, Bahaudin Tonti

Ulfa Dwiyanti mengawali kariernya dengan menjadi penyiar radio.

Setelah itu ia mulai merambah menjadi presenter di acara televisi, acara yang awal ia bawakan yakni Spontan.

Setelah itu ia membawakan acara Kuis Kocok-Kocok, Laris Manis dan Sahur Kita.

Baca Juga: Hilang Bak Ditelan Bumi, Komedian Ini Pilih Ubah Penampilannya Setelah Jadi Istri Pengusaha Minyak, Begini Kabar Terbarunya yang Sukses Bikin Pangling!

Kemudian ia membawakan acara Aksi Anang Ulfa.

Melalui acara itu lah namanya populer di industri hiburan Tanah Air.

Ia bahkan dinobatkan sebagai pembawa acara terfavorit di ajang SCTV Award 2001.

Selain menjadi presenter ia juga mengembangkan kariernya ke dunia seni peran dengan bermain sinetron.

Beberapa sinetron yang telah ia perankan yakni Lupus Milenia, Menjemput Impian, dan Maha Kasih.

Ia adalah pelawak yang kenal dekat dengan Eko Patrio dan Taufik Savalas.

Di masa jayanya ia sering tampil di layar kaca televisi Indonesia.

Ia mulai populer setelah menjadi presenter di acara Aksi Unang Ulfa pada 1999.

Diketahui Ulfa Dwiyanti sudah menikah sebanyak tiga kali.

Pernikahan pertamanya ia lakukan dengan Dhanny Indrianto, namun sayang pernikahan itu harus berakhir dengan perceraian.

Setelah itu ia menikah lagi dengan pria asal Belanda yang bernama Klaas Poll Jr, yang kemudian berganti nama menjadi Muhammad Ikhlas Poll Jr.

Dari pernikahan dengan bule itu juga berakhir dengan perceraian.

Kala itu Ulfa menggugat cerai Muhammad Ikhlas Poll Jr tersebut pada Desember 2001.

Kemudian ia pun memutuskan untuk menikah lagi untuk yang ketiga kalinya.

Baca Juga: Cerai Tiga Kali, Hidup Ulfa Dwiyanti Berubah Drastis Usai Tak Muncul Lagi di Televisi, Begini Nasibnya Sekarang

Pernikahan itu ia langsungkan dengan Muhammad Abdul Hakim pada 19 September 2003, dan pernikahan itu juga berakhir dengan perceraian pula.

Semasa menikah Ulfa belum pernah dikarunia anak dari darah dagingnya.

Meski begitu ia tetap punya anak hanya saja anak-anak tersebut adalah anak angkat.

Ia memiliki tiga anak angkat yang diberi nama Affa, Syifa dan Muafa Rizki.

Ulfa sempat dikabarkan menikah dengan seorang pengusaha minyak keturunan Jawa yang ia sapa Abang.

Dikutip dari Tribun Timur, alasan Ulfa tak muncul di layar kaca adalah fokus mengurus suami.

Pasalnya, menurut Ulfa, ia tidak ingin citra negatif sebagai artis yang sering kawin-cerai melekat pada dirinya.

Baca Juga: Tak Pernah Lagi Muncul di Televisi, Begini Kondisi Ulfa Dwiyanti Usai Cerai 3 Kali Hingga Dinikahi Juragan Minyak

GridPop.ID (*)