GridPop.ID - Publik pasti sudah tidak asing lagi dengan sosok Lucky Perdana.
Pria yang wajahnya kerap muncul di layar televisi ini merupakan aktor Tanah Air yang kerap membintangi berbagai judul sinetron hingga layar lebar.
Maka tak heran, keriernya moncer di dunia peran berkat bakatnya yang luar biasa.
Berikut biodata artis Lucky Perdana yang telah dirangkum GridPop.ID dari Tribunnewswiki.com
Aktor yang biasa disapa dengan nama Lucky ini lahir di Banyuwangi, Jawa Timur, 8 April 1986.
Sang artis adalah putra pertama dari pasangan Bambang Perdana, dan Puji K.
Lucky menempuh pendidikan tingginya di Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Inter Studi dengan mengambil jurusan Periklanan.
Lucky Perdana saat masih kecil memiliki cita-cita menjadi pemain sepak bola, namun sayang cita-cita itu tidak tercapai.
Selain itu ia juga ikut dalam beladiri Pencak Silat.
Tidak hanya itu ia juga mahir dalam bermain alat musik drum hingga pernah membentuk band bernama Banyoo dan Live Project dengan posisinya sebagai drummer.
Kariernya sebagai aktor ia mulai pada 2004 dengan membintangi sinetron "Sitti Nurbaya" yang saat itu berperan sebagai Lucky Perdana.