GridPop.ID - Pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan sudah di depan mata.
Seperti yang diberitakan GridPop.ID sebelumnya, tujuh rangkaian pernikahan mewah bakal digelar Venna Melinda dan Ferry Irawan di Bali dan Jakarta pada Maret besok.
Namun pada kenyataannya, Venna Melinda justru cuma dapat jatah uang seserahan Rp 5 juta.
Hal ini pun sempat membuat Venna Melinda gigit jari.
Diketahui sebelumnya, Dian dan Elma Theana membeberkan rencana mereka di hadapan kedua calon pengantin.
Rangkaian tersebut dimulai dari pertengahan bulan ini di mana keduanya akan terbang ke Bali untuk melakukan sesi prewedding.
"Kemudian tanggal 9 (Februari) sekaligus ulang tahun Ferry kita lamaran di rumahnya Venna," terang Dian.
"Kemudian di Bali akad nikah dan resepsi, ada resepsi juga di sana,"
"Venna akan menggunakan busana Bali dan adat Bali. Sesuai agama Islam akad nikahnya, namun menggunakan busana Bali," imbuhnya.
Meski menghabiskan banyak biaya, Elma mengatakan jika pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan juga mendapatkan banyak endorse.
Kini disibukan dengan perisapan pernikahan, Venna dan Ferry terekam sibuk mencari seserahan.
Ibunda Verrell Bramasta pun menagih uang seserahan ke calon suaminya.
"Ini aku budgetnya berapa? Enggak boleh pelit ya" tanya Venna Melinda di kanal YouTube Official NitNot pada Rabu (2/2/2022), dikutip dari Sosok.ID.
Ferry Irawan pun memberikan tanggapan atas pertanyaan dari Venna Melinda itu.
"Rp 5 juta," ungkap Ferry Irawan.
Mendengar nominalnya tersebut Venna Melinda sontak terkejut dan seolah merasa terlalu sedikit.
"Rp 5 juta doang?" tanya Venna Melinda.
Ferry Irawan lantas mengoreksi nominal budget seserahan yang akan ia berikan.
"Rp 50 juta," tegas Ferry Irawan.
Mendengar nominal yang disebutkan Ferry Irawan, Venna Melinda mempertanyakan apakah dengan Rp 50 juta bisa untuk berbelanja pada toko tersebut.
"Emang bisa mbak, belanja Rp 50 juta?" tanya Venna Melinda.
"Bisa kalau buat kakak, buat kakak apa yang enggak bisa," kata pegawai toko tempat Venna Melinda berbelanja.
Venna Melina terlihat masih tak menyangka diberikan biaya Rp 50 juta untuk berbelanja seserahan.
"Ini beneran serius? Wow," tutur Venna Melinda.
GridPop.ID (*)