Find Us On Social Media :

Jenazahnya Ditumpuk Dengan Makam Sepupu, Dorce Gamalama Sempat Minta Orang yang Mandikan Jenazahnya Tak Mendebatkan Soal Jenis Kelaminnya Sebelum Meninggal

By Luvy Octaviani, Rabu, 16 Februari 2022 | 16:40 WIB

Dorce Gamalama

GridPop.ID - Kabar meninggalnya Dorce Gamalama hari ini tempatnya, Rabu (16/2/22) menyisakan duka mendalam untuk keluarganya.Dilansir dari laman kompas.com, jenazah pembawa acara Dorce Gamalama akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bantar Jati, Setu, Jakarta Timur. Jenazah Dorce Gamalama rencananya akan dikebumikan di atas pusara keponakannya yang bernama Indra Irawan. "Ya tadi ada keluarga sih datang dua orang sudah konfirmasi untuk dimakamkan di sini untuk ditumpangi di keluarganya juga di sini ada katanya keponakannya," kata Louis, petugas operator pemakaman TPU Bantar Jati, Rabu (16/2/2022).Meski bukan TPU khusus untuk pemakaman Covid-19, Louis menjelaskan bahwa jenazah Covid-19 bisa dimakamkan di sana karena hanya ditumpangkan ke makam lama. "Iya diterima untuk tumpang, peraturannya memang boleh kalau ditumpang, tapi kalau baru tidak boleh di sini," ujar Louis.Sementara itu, pengurus Masjid Al Hayyu, Ustaz Anan Muhajir mengatakan Dorce akan dimakamkan secara laki-laki."Dimakamkan secara perempuan itu kita serahkan semua kepada Allah, itu kan cuma keinginan beliau, yang ngurusin kan kita semua," ujar Anan dikutip dari laman tribunnews.com.Kemudian, pihak yang mengurus jenazah Dorce akan mengembalikan Dorce seperti kodratnya.

Baca Juga: 'Saya Gak Mau', Wasiat Dorce Gamalama Sebelum Tiada, Enggan Diadakan Tahlilan hingga Ingin Makam Dibuat Sesederhana Mungkin, Begini Isi Pesannya