Find Us On Social Media :

Tutup Usia di Umur 57 Tahun , Ini Biodata Artis Hilman Hariwijaya, Unggahan Terakhir Penulis Novel Lupus Jadi Sorotan!

By Arif B, Rabu, 9 Maret 2022 | 18:22 WIB

Biodata artis Hilman Hariwijaya

Cerpen karya Hilman, Lupus, diterbitkan pertama kali di majalah Hai.

Serial pertama Lupus "Tangkaplah Daku Kau Kujitak" kemudian dibukukan pada Desember 1986.

Karakter Lupus melekat dalam diri Hilman selaku penulis.

Tak sedikit orang yang melihat Hilman sebagai Lupus, begitu juga sebaliknya.

Lupus terus dikembangkan oleh Hilman. Dia membuat banyak versi Lupus mulai dari Lupus Kecil hingga Lupus ABG yang menggambarkan masa muda karakter itu sebelum menekuni pekerjaan profesional.

Selain itu masih ada banyak serial Lupus yang ditulis Hilman, beberapa dibantu oleh Boim, Gusur, dan Zara yaitu Lupus Milenia, Olga, Lulu, Keluarga Hantu, Vanya, Vladd, hingga Dua Pelangi.

Minat masyarakat pada karya Lupus tak pernah reda, mulanya ludes 5.000 eksemplar untuk cetakan serial pertama Lupus hingga terjual total jutaan eksemplar untuk 52 serial Lupus.

Baca Juga: Biodata Artis Indra L Bruggman, Bintang Sinetron 'Jinny Oh Jinny' yang Akui Sempat Cinta Lokasi dengan Luna Maya 14 Tahun Lalu

Hilman sukses membawa Lupus jadi teman para pembaca dari masa ke masa.

Bermula dari cerpen, menjadi novel, hingga Lupus terus diadaptasi dalam bentuk sinetron bahkan sampai ke layar lebar.

Sayangnya, sosok itu telah berpulang pada Rabu (9/3/2022) pada pukul 08.02 WIB.

Melansir dari Tribun Seleb, kabar duka ini dibagikan artis Nessa Sadin lewat akun Instagram-nya.