Keyakinan identitas korban diketahui dari gelang tangan yang dipakainya.
"Kami kenal dari gelang tangan yang terbuat dari benang dan gigi," ujarnya.
Selain itu, kepastian identitas itu setelah mendapat hasil visum.
"Selain ciri fisik, kepastian tentang identitas jenazah juga dikuatkan dengan barang bukti yang dikantongi penyidik," ungkap Kasi Humas Polres Malteng, Iptu Ridho Masihin kepada pers, Jumat (11/3/2022).
Polisi pertimbangkan optopsi mayat korban
Berdasarkan visum, tak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.
“Kalau visum bagian luar itu tidak ada kekerasan pada tubuh korban,” kata Ridho, dikutip dari Kompas.com.
Menurut Rido, untuk memastikan penyebab kematian korban, polisi akan melakukan otopsi pada jasad korban.
Sampai berita ini dibuat, jasad korban masih berada di RSUD Masohi dan belum diambil oleh pihak keluarga.