Find Us On Social Media :

Bahagia Jadi Mama Muda, Ria Ricis Sampai Gemeteran Saat Beritahu Teuku Ryan Jika Dirinya Tengah Mengandung, Reaksi sang Suami Tuai Sorotan

By Ekawati Tyas, Rabu, 23 Maret 2022 | 16:22 WIB

Ria Ricis umumkan kehamilan

Tak menjawab rasa penasaran tersebut, Ricis lantas meminta agar Teuku Ryan segera membuka kotak itu jika sang suami ingin tahu isinya.

Ternyata, wadah berbentuk persegi panjang tersebut berisi test pack.

Teuku Ryan pun terkejut mengetahui isinya.

"Ya Allah, garis dua bi?" tanya Ryan memastikan apa yang dilihatnya.

"Iya, (mau) jadi ayah," jawab Ricis.

Kemudian Teuku Ryan langsung beranjak dari kasur dan memeluk Ricis.

Diakui Ricis, ia gemetar kala merekam momen haru tersebut.

Baca Juga: Bak Bangkai yang Ditutupi Tercium Juga, Ria Ricis Merasa Dibohongi Usai Lihat Hal Aneh Dalam Tubuh Suami, Faktanya Buat Istri Teuku Ryan Kesal hingga Singgung Dosa

"Ini aku gemeteran banget lho ini," celetuk Ricis.

Adik Oki Setiana Dewi tersebut begitu terharu kala melihat reaksi suaminya yang terlihat sangat bahagia.

Bak tak percaya dengan kabar bahagia ini, Teuku Ryan langsung menciumi sang istri.