Find Us On Social Media :

Padahal Baru 7 Tahun, Arsy Hermansyah Beri Jawaban Bijak Usai Keceplosan Sebut Aurel Galak, Istri Atta Halilintar: Pinter loh Dia

By Andriana Oky, Minggu, 10 April 2022 | 13:42 WIB

Arsy di kanal YouTube Atta-Aurel

GridPop.ID - Putri sulung Anang Hermansyah dan Ashanty, Arsy kini tengah ramai diperbincangkan publik.

Selain memiliki paras yang cantik, Arsy juga dikenal memiliki gaya bicara yang dewasa meski usianya baru 7 tahun.

Seperti baru-baru ini, Arsy diundang menjadi bintang tamu dalam podcast Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.

Dalam perbincangan tersebut, Aurel Hermansyah melemparkan pertanyaan siapa yang lebih galak antara Ashanty dan Anang Hermansyah.

"Sejujurnya sih bunda," aku Arsy Hermansyah seperti yang dikutip dari YouTube AH Podcast Jumat (8/4/2022) via Tribun Seleb.

Istri Atta Halilintar itu ikut penasaran dengan penilaian sang adik tentang dirinya. Aurel lantas bertanya apakah dirinya galak menurut Arsy.

"Ya iya. Bukan galak tapi kaya, galak tapikan Arsy kan ada kekurangan juga kan," jelas Arsy yang berhasil membuat sang kakak kagum.

"Oh my god Arsy, i love you so much, dewasa banget, pinter loh dia ngomongnya," ucap Aurel.

"Semua orang kan ada kekurangan, jadi dua-duanya" lanjut Arsy.

Baca Juga: Kelewat Gemas! Sikap Manis King Faaz ke Arsy Hermansyah Tuai Sorotan, Ashanty Akui Kepincut Pesona Putra Fairuz A Rariq Gegara Ini hingga Singgung Perjodohan

Tak hanya itu, Arsy juga memberikan jawaban dewasa tatkala dirinya disuruh memilih antara Rafathar dan King Faaz.

Seperti yang diketahui, Arsy memang menjalin pertemanan dengan Rafathar dan King Faaz.

"King Faaz sama Rafathar gantengan mana sih?" tanya Atta Halilintar seperti yang dikutip dari akun Instagram @nyinyir_update_official (9/4/2022) via Grid.ID.

"Ya dua-duanya, dua-duanya kan teman Arsy juga," jawab Arsy bijak.

"Kalau sama Arsya gantengan mana?" tanya Atta kembali.

"Ya kalau adek Arsy ya pasti ganteng lah," jawab Arsy.

"Kalau Kak Atta?" tanya Atta Halilintar lagi.

Dengan bijak Arsy menjawab bahwa setiap manusia adalah ciptaan Tuhan yang sama dan tidak perlu menjelekkan satu sama lain.

"Ganteng, semuanya lah, kalau kita itu manusia berarti kita ciptaan Allah. Bersyukur, soalnya Allah yang ngasih manusia, berarti kita ngejelekin manusia berarti kita mendahului Allah," lanjutnya.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: Buah Jatuh Tak Jauh dari Pohonnya, Wakili Indonesia di Musik Kancah Internasional, Arsy Hermansyah Bakal Ikuti Fertival Musik di AS