Find Us On Social Media :

Putranya Sudah Bisa Bantu Ekonomi Keluarga Sejak Muda, Pasha Ungu Tak Menyangka Kiesha Alvaro Bisa Lakukan Ini Padahal Tak Pernah Diajari

By Luvy Octaviani, Rabu, 13 April 2022 | 11:32 WIB

Pasha Ungu dan Kiesha Alvaro

GridPop.ID - Menjadi putra publik figur ternama tentu saja membuat Kiesha Alvaro mendapat perhatian lebih dari masyarakat.Bahkan, Kiesha Alvaro sendiri kini juga memutuskan untuk menggeluti dunia hiburan di usia yang cukup muda.Dilansir dari laman tribunlampungwiki.com, Kiesha Alvaro mulai berkarier di dunia hiburan pada 2010.Karier awalnya itu ia mulai dengan membintangi sinetron Islam KTP.Namanya mulai naik setelah ia memerankan sinetron anak seperti Aladin, Bola Bolu dan Sepatu Super.Selain sinetron, pada 2012 ia berkesempatan untuk membintangi film layar lebar yang berjudul Brokenhearts.Kemudian pada 2018 tawaran ia kembali bermain film layar lebar.Mengetahui putranya sudah bisa mencari uang sejak muda, Pasha Ungu pun mengaku bangga terhadap Kiesha Alvaro.Sigit Purnomo Syamsuddin Said atau Pasha Ungu mengungkapkan perasaan bangganya terhadap sang anak, Kiesha Alvaro Putra Sigit.

Baca Juga: Bak Berhati Malaikat, Pria Pemilik Restoran Ini Besar Hati Lepaskan Maling yang Gasak Gudang Persediaannya, Alasannya Bikin Terenyuh

Sebab di usia Kiesha yang beranjak remaja ini, ia sudah menunjukkan keahliannya, baik dalam bidang musik ataupun akting."Mana ada orangtua lihat anaknya sukses nggak bangga, pastilah bangga," kata Pasha dikutip Grid.ID via GridHits.ID dari Kopi Viral, Selasa (24/8/2021).Tapi Pasha sendiri tak pernah mengarahkan putranya untuk menjadi apa."Cuman menurut saya yang menjadi lebih dari anak, saya nggak pernah mengarahkan mereka mau jadi seperti apa. Mau ke sini, ke mana, enggak pernah," ucapnya.Vokalis band Ungu ini juga tak menyangka Kiesha mempunyai bakat akting.Pasalnya sang ayah adalah musisi dan tak pernah mengajarkan soal berakting."Apalagi main sinetron kan, nggak pernah nyangka aja anak kita bisa akting," imbuhnya.Ayah 7 anak itu mengaku tipikal orangtua yang membebaskan apa yang mau jadi keinginan putra-putrinya."Saya tipikal orangtua yang cukup membebaskan anak-anaknya, selama itu baik. Yang penting positif. Apalagi dapat hasil dari situ kan," ujarnya lagi.

Baca Juga: Kadung Semangat 45 'Tempur' Lawan Kim Hawt, Puput Sudrajat Malah Dibikin Kecewa Gegara Tingkah Tak Disangka-sangka sang Rival

Meski begitu, ia tetap menyampaikan rasa bangganya dan Pasha juga mengaku bahwa anaknya itu memang jauh lebih hebat darinya.Sebagai tambahan, Kiesha Alvaro merupakan putra dari Pasha Ungu bersama Okie Agustina.Pasha Ungu dan Okie Agustina sendiri sudah bercerai pada tahun 2009 silam.Kini baik Pasha Ungu dan Okie Agustina sudah hidup bahagia dengan keluarga masing-masing.Pasha Ungu menikah dengan Adelia Wilhelmina, sedangkan Okie Agustina menikah dengan pesepak bolak Gunawan Dwi Cahyo.GridPop.ID (*)